5 Game Yang Tidak Seharusnya Dimainkan Anak-Anak (Bagian Kedua)

5 game yang tidak seharusnya dimainkan anak-anak

PapanGame.Com - Setelah pada artikel sebelumnya telah saya bahas mengenai 5 Game yang Tidak Seharusnya Dimainkan Anak-Anak (Bagian Pertama), kini saya akan mengulas daftar game yang seharusnya dimainkan oleh anak-anak bagian kedua.

Seperti yang telah saya sampaikan pada artikel sebelumnya mengenai efek buruk yang mungkin akan timbul dan mengakibatkan akibat buruk terhadap psikis jika game yang tak seharusnya dimainkan anak-anak. Dan, berikut adalah 5 game yang tidak seharusnya dimainkan anak-anak tersebut (bagian kedua) versi PapanGame.

Fallout: New Vegas
Fallout, game FPS sekaligus RPGyang cukup populer ini memberikan kebebasan kepada pemainnya yang memungkinkan pemain untuk dapat berinteraksi dengan karakter lain sesuai keinginan pemain.Tapi... yang menjadi masalahnya disini ialah dialog pilihan atau opsi dialog yang diberikan untuk dapat dipilih bersifat seksual dan kasar. Game inipun memberi kebebasan kepada pemain untuk menembak bagian mana dari tubuh musuhnya.

Dead Rising 2
Merupakan game yang tidak seharusnya dimainkan oleh anak-anak versi PapanGame. Game bertema zombie ini menghadirkan sebuah sepeda motor yang dilengkapi dengan gergaji yang dapat digunakan untuk memotong-motong tubuh zombie. Tak hanya itu saja, anda akan menjumpai banyak pelayan-pelayan berbusana minim di jalan-jalan serta iklan payboy yang terpampang di mall-mall, dan karakter utama dalam game ini akan meminum minuman keras sehingga sangat tidak di anjurkan untuk dimainkan oleh anak-anak di bawah umur..

Baca juga:
- 5 Game Memasak Terbaik Untuk PC (Bagian Pertama)
- 5 Game Simulasi Paling Tidak Penting Yang Pernah Dibuat (Bagian Pertama)
- 3 Game RPG Ringan Terbaik Untuk PC (Bagian Ketiga)

Castlevania: Lords of Shadow
Castlevania: Lord of Shodow merupakan game yang sebaiknya dijauhkan dari anak-anak lainnya. Mengapa? Sebab game ini menyajikan adegan sadis dimana hero dari game ini memiliki senjata cambuk dengan gagang yang digunakan olehnya untuk menyayat tubuh musuh yang menyebabkan kucuran darah dari yang anda serang. Tak sampai disitu, game ini juga menampilkan makhluk fantasi wanita tanpa busana..

Call of Duty: Black Ops
Game ini bertemakan perang dingin yang terjadi pada 1960 silam yang melibatkan beberapa negara termasuk uni soviet, vietnam dan Hong kong. Adegan dalam video game ini dibuat serealistis mungkin. Dan dapat dipastikan bahwa game ini akan penuh dengan darah dan bunuh membunuh..

Kane and Lynch 2: Dog Days
Yang terakhir ada game Kane & Lynch: Dog Days yang merupakan game yang dibintangi oleh Kane dan Lynch yang merupakan seorang Penjahat dan Psikopat dimana mereka berdua hanya mementingkan diri mereka sendiri. Ada beberapa adegan di game ini yang tidak aman untuk dimainkan anak-anak.

Nah, itu tadi merupakan 5 game yang tidak seharusnya dimainkan oleh anak-anak (bagian kedua) versi PapanGame. Jika anda melihat adik / teman / kerabat anda memainkan salah satu game di atas sementara usia mereka masih dibawah umur, ada baiknya anda untuk memperingatkan mereka.

Baca Juga:
- 5 Game PC Terbaik Untuk Anda Yang Memiliki RAM Rendah (Bagian Pertama)
- 3 Game Terburuk atau Paling Buruk Yang Pernah Dibuat